"Menjadikan HIMTI BINUS University sebagai Himpunan Mahasiswa yang dikenal se-Asia Tenggara pada tahun 2025"
Memperkuat ikatan antar sesama anggota keluarga HIMTI dengan pengetahuan, pengalaman, dan
nilai-nilai baik dalam membentuk satu keluarga HIMTI yang solid.
Menanamkan dan mengembangkan sikap profesional dalam setiap individu di dalam HIMTI, agar siap
menghadapi dunia industri, karir, dan pengembangan lingkungan global.
Menjunjung tinggi rasa nasionalisme, menunjukkan bahwa HIMTI berbakti pada Indonesia.
Mari semua melangkah maju
Bulatkanlah tekadmu
Berkarya bagi nusa dan bangsa
Wujudkan cita-cita mulia
Derapkanlah langkah kakimu
Menyosong masa depanmu
Siap berbakti dan mengabdi
Bagi Univ Bina Nusantara
Maju terus pantang mundur
Membangun pendidikan bangsa
Galang persatuan dan kesatuan
HIMTI Bina Nusantara
Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Bina Nusantara atau yang sering kita sebut HIMTI berdiri pertama kali pada tahun 1992, tepatnya pada 14 September 1992. Pencetus ide HIMTI merupakan mantan ketua Jurusan Teknik Informatika yaitu Bpk. Ir. Toto Widyanto, MSc. Pada saat itu, HIMTI dipimpin oleh koordinator umum bernama Sdr. Yusuf Setiyono HIMTI sendiri merupakan organisasi kemahasiswaan yang memiliki bentuk sebagai himpunan antar jurusan School of Computer Science (SOCS).
Bpk. Ir. Toto Widyanto, MSc. berharap dengan didirikannya HIMTI, organisasi ini dapat memberikan bantuan secara nyata demi mengembangkan IT di Indonesia serta mampu menjadi sarana pelatihan kemampuan kepemimpinan dan manajemen dalam suatu organisasi.
Bpk. Ir. Toto Widyanto, MSc. berharap dengan didirikannya HIMTI, organisasi ini dapat
memberikan
bantuan secara nyata demi mengembangkan IT di Indonesia serta mampu menjadi sarana
pelatihan
kemampuan kepemimpinan dan manajemen dalam suatu organisasi.
Suatu organisasi pasti memiliki visi dan misi, begitu juga dengan HIMTI BINUS. HIMTI
BINUS
memiliki visi yaitu menjadi Himpunan Mahasiswa yang dikenal se-Asia Tenggara pada tahun
2025,
dan misi berupa memperkuat ikatan antar sesama anggota HIMTI, menanamkan dan
mengembangkan sikap
professional dalam tiap-tiap individu, menjunjung tinggi rasa nasionalisme dan bakti
terhadap
Indonesia.
Sesuai dengan lambang HIMTI yang berupa kubus 3 dimensi dengan tulisan TI didalamnya
sehingga
HIMTI diharapkan mampu menjadi wadah untuk memberikan kontribusi nyata bagi mahasiswa/i.